Kumpulan catatan harian

Minggu, 28 Mei 2023

Wisata Alam Situ Pasir Macan Parung Panjang

Bagi kalian yang ingin berwisata akhir pekan dan lokasinya tidak jauh dari ibukota. Kali ini kami akan mengulas salah satu objek wisata alam di daerah Parung Panjang, Kabupaten Bogor. Objek wisata alam ini berbentuk situ atau danau, yang ditengah danau tersebut ada sebuah pulau. Lokasi situ ini tidak jauh dari jalan raya utama. Tepatnya dibelakang kantor Kepala Desa Dago. 

Untuk fasilitas parkirannya tidak besar, hanya beberapa mobil yang bisa terparkir. Namun untuk parkiran motor lebih luas dan bisa menanpung banyak motor. Saat kami kesana kebetulan kami menggunakan kendaraan sepeda motor. Untuk biaya parkir motor dikenakan tarif 5.000 rupiah. 

Untuk memasuki objek wisata tersebut kita dikenakan tarif masuk 10.000 per orang. Kelebihan menggunakan kendaraan sepeda motor adalah parkirannya yang tepat di depan jembatan penghubung untuk menyebrang ke pulau di tengah danau. Untuk bawaan, kita dibebaskan asal selalu menjaga kebersihan. Tapi jangan takut disana juga ada yang jual makanan dan minuman dengan harga wajar.

Sebenarnya di situ ini banyak permainan yang bisa dinikmati, terutama untuk permainan air. Namun saat kami kesana ada beberapa wahana yang tidak dibuka, seperti kolam renang. Namun masih ada wahana lain yang bisa dinikmati bersama keluarga. Masing-masing wahana memiliki tarif yang berbeda-beda. 

Apabila hanya ingin bersanatai saja juga bisa kok. Boleh bawa tiker sendiri untuk santai ala piknik di bawah pohon rindang. Fasilitas lainnya seperti toilet dan moshola juga tersedia di sana. Secara luas, objek wisata ini terbilang tidak terlalu besar. Beberapa menit berjalan sudah bisa berkeliling ke semua area pulau tengah danau. 

Untuk berkeliling danau bisa menggunakan speedboat ataupun perahu bebek. Tapi pegel juga jika keliling danau pakai perahu bebek yang digowes sendiri. Objek wisata ini buka dari pagi sampai sore saja ya. Karena kami perhatikan lampu penerangan yang ada sangat minim. Untuk video review nya bisa lihat disini ya.

Sekian ulasan singkat kami, semoga menjadi bahan referensi bagi kalian yang ingin berwisata bersama keluarga yang bertemakan alam. 

Share:

0 komentar:

Posting Komentar